Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hasil akhir Pertandingan Sepakbola Jepang Vs Yunani (Fifa World cup 2014)


Jepang vs Yunani

Piala Dunia 2014 (Brazil) - Buwik.com, Pada pagi hari ini (19/06/2014) berlangsung pertandingan sepak bola piala dunia 2014 antara Tim Jepang berhadapan dengan Kesebelasan Yunani pada grup C. Pertandingan ini diadakan distadion megah di Brazil yang bernama Estádio das Dunas, Natal, Rio Grande do Norte. Pada babak pertama, pertandingan berlangsung dengan sangat sengit. Dimana terlihat Tim Jepang lebih mendominasi jalannya permainan. Beberapa kali peluang diciptakan melalui tendangan-tendangan dari luar kotak pinalty karena memang pertahanan dari Kesebelasan Yunani juga sangat ketat dan keras. 

Jepang vs Yunani
Untuk menjaga lini pertahanan, tim Yunani harus bermain lebih agresif sehingga tidak jarang benturan-benturan pun terjadi. Hal ini pun menyebabkan seorang pemain yang bernama Konstantinos Katsouranis (#21) dari Yunani harus keluar lapangan karena menerima Kartu Merah setelah mendapatkan akumulasi kartu kuning. kartu kuning pertama ia dapatkan pada menit ke 27. Sedangkan untuk tim Jepang mendapatkan satu kartu kuning pada menit ke 12 untuk Makoto Hasebe (#17). Pada babak pertama, Tim Yunani telah melakukan dua kali pergantian pemain yaitu pada menit ke 35, Konstantinos Mitroglou (#9) digantikan oleh Theofanis Gekas (#17). Kemudian pada menit ke 41, Ioannis Fetfatzidis (#18) digantikan oleh Georgios Karagounis (#10). Sampai berakhirnya babak pertama tidak satupun goal yang tercipta sehingga skor 0-0 dengan penguasaan bola lebih banyak dikuasai oleh Jepang yaitu 70% berbanding 30%.

Kick off Babak kedua
Jepang vs Yunani
Pada babak ke dua, Tim yunani harus bekerja keras dalam membangun serangan dan pertahanan karena hanya bermain dengan 10 orang pemain saja. Pada menit ke 46 tim Jepang melakukan pergantian pemain pertamanya dengan memasukan Yasuhito Endō (#7) menggantikan Makoto Hasebe (#17). pada menit ke 55, Georgios Samaras (#7) dari Yunani mendapatkan kartu kuning setelah ia melakukan pelanggaran yang cukup keras. Pada menit ke 57 tim jepang mengganti Yuya Osako (#18) dengan memasukanShinji Kagawa (#10). Pada menit ke 59, Tim Jepang mendapatkan kesempatan untuk menciptakan goal dari tendang sudut namun masih mampu ditepis oleh Karnezis (Penjaga Gawang Yunani). Kemudian pada menit ke 61, tim Yunani mendapat peluang dari tendangan bebas sedikit diluar kotak pinalty namun tidak bisa dimanfaatkan

.
Jepang vs Yunani
Sementara itu, tim Yunani harus jatuh bangun didalam mengawal lini pertahanannya dari serangan tim Jepang. Pada menit ke 66, Jepang mendapat kesempatan melakukan tendangan bebas dari luar kotak pinalty namun masih gagal dimanfaatkan.Pada menit ke 68, peluang dari umpan krosing juga gagal menjadi goal dari Jepang. Beberapa kali Jepang mendapatkan kesempatan namun masih belum bisa mendapatkan keberuntungan. Sementara itu Tim Yunani tampak mampu memaksimalkan lini pertahanannya walau hanya bermain dengan 10 orang pemain saja. Untuk lebih memperkuat lagi pertahanannya, tim Yunani pun kembali melakukan pergantian pemain dimana pada menit ke 81, Dimitrios Salpingidis (#14) dimasukan untuk menggantikan Gkergki Kone (#8). Memasuki menit akhir babak kedua, pemain Yunani Vasileios Torosidis (#15) mendapatkan kartu Kuning. Walaupun kedua tim mendapat banyak peluang terutamanya tim Jepang, namun satupun bola tidak ada yang menggelinding ke gawang sehingga Skor akhir pertandingan Sepakbola antara Jepang vs Yunani adalah imbang 0-0.

Posting Komentar untuk "Hasil akhir Pertandingan Sepakbola Jepang Vs Yunani (Fifa World cup 2014)"